Oleh: agriefishery | Juli 1, 2012

TIPS MEMILIH IKAN KOI UNTUK DIBELI

SUMBER PHOTO : http://3.bp.blogspot.com/-gnrOcKNqtFc/Tg181mdGC5I/AAAAAAAAABw/3wP5km_EH0E/s1600/ikan-koi.jpg

Tips Memilih Ikan Koi

1. Luangkan waktu yang cukup untuk memperhatikan cara berenang koi yang menjadi pilihan. Gerakannya harus mulus, tidak tersendat-sendat
Gerakan insangnya bergerak secara perlahan dan teratur dengan kedua belah katup insang harus dekat dengan badannya.
Hindari membeli koi dengan kulit kemerah-merahan, titik putih, sisik-sisiknya berdiri, matanya buram, sitip yang membusuk, ada benjolan di kepala dan katup insangnya. Mintalah pada penjual untuk menaruh ikan yang terpilih ke tempat yang dangkal (bak) sehingga bisa diperiksa secara teliti dengan jarak dekat.

2. Tanyakan kelebihan dan kekurangan ikan yang terpilih.

3. Tanyakan jenis ikan koi yang dipilih itu.

4. Jangan mengevaluasi kekurangan-kekurangannya saja.

5. Perlu diketahui segi-segi yang harus diperhatikannya.
Bentuk badan baik.
Pola warna seimbang dengan KIWA yang tajam.
Warna jernih merata.
Gaya berenangnya luas.

Dalam kolam yang memiliki sistem filter yang baik, warna ikan koi akan menjadi indah. Perlu diingat lingkungan kolam dapat merubah kondisi ikan koi, karena ikan koi akan kehilangan warna-warninya dalam 6 bulan oleh kondisi air yang tidak baik. Sayang bila kita membeli ikan koi yang mahal dan indah berubah warna.

SUMBER:

http://budidayakoi.blogspot.com/2009/04/budidaya-ikan-koi.html

ARTIKEL LAINNYA :


Tinggalkan komentar

Kategori